Apa Itu FOMO? Benarkah Bisa Ganggu Kesehatan Mental?

Kamu tau gak sih FOMO itu apa? Mungkin beberapa sudah gak asing, tapi buat kamu yang belum tau, FOMO adalah rasa takut dan cemas karena merasa kehilangan atau ketinggalan sesuatu yang baru, seperti momen, informasi, atau tren terkini.
Salah satu penyebab FOMO yang paling umum, yaitu penggunaan media sosial seperti Instagram dan TikTok. Sebagai pengguna, tentu saja Instagram dan TikTok bisa memicu munculnya perasaan cemas karena membandingkan kehidupan kita dengan orang lain yang terlihat lebih menyenangkan atau bahagia.
Seperti yang diberitakan VeryWellMind, FOMO bisa terjadi pada semua kalangan. Seseorang yang mengalami FOMO memiliki tingkat kepuasan hidup yang lebih rendah karena terus membandingkan hidupnya dengan orang lain.
Berikut ini adalah gejala FOMO yang perlu kamu kenali:
1. Selalu ngecek handphone, bahkan saat baru bangun tidur atau sebelum tidur
2. Lebih peduli sama Instagram dan TikTok daripada kehidupan nyata
3. Selalu ingin tahu gosip atau kehidupan orang lain
4. Mau ngeluarin uang melebihi batas kemampuan biar gak ngerasa ketinggalan zaman
Lalu, apa saja cara yang dapat kita lakukan untuk mencegah dan mengatasi FOMO? Yuk cari tau bareng Bumame!
Batasi Penggunaan Media Sosial
Kamu perlu mencoba untuk membuat komitmen bagi diri kamu sendiri. Seperti misalnya membuka aplikasi media sosial paling lama dua jam dan dibagi menjadi beberapa waktu dalam sehari.
Menyaring Konten yang Dilihat
Pilihlah konten yang mengedukasi atau menghibur. Seperti misalnya konten yang berkaitan dengan fakta-fakta, binatang, tanaman, hobi, atau teknologi yang membawa banyak informasi bermanfaat.
Cari Hobi atau Belajar Hal Baru
Jangan menghabiskan waktu kamu di media sosial. Ingatlah bahwa kehidupan nyata lebih bisa memberikan dampak baik bagi kamu. Seperti misalnya olahraga, berbincang bersama teman, atau keluarga dan menikmati waktu bersama orang tersayang.
Fokus Pada Diri Sendiri
Ingatlah jika yang bertanggungjawab atas diri kamu adalah kamu sendiri. Tidak ada orang lain yang memiliki kebahagiaan 100%. Kamu harus meyakinkan diri kamu bahwa kehidupan terus berputar dan orang yang kamu bandingkan tidak selamanya bahagia seperti yang kamu pikirkan.
Nah mulai sekarang kamu harus ingat bahwa kesehatan mental kamu adalah prioritas yang perlu diperhatikan setiap saat. Yuk belajar untuk gak usah FOMO dan jadi pribadi yang lebih baik lagi ke depannya! Share informasi ini ke teman-teman terdekat kamu biar budaya FOMO bisa kita hindari bersama!