Minum Alkohol Punya Manfaat Buat Kesehatan? Cari Tahu di Sini!
Kamu tau gak? Di Indonesia, alkohol gak lepas dari perjalanan panjang sosial dan kebudayaan yang kita miliki. Minuman tradisional seperti tuak, arak, dan sopi merupakan minuman yang ada di setiap perayaan pesta adat. Hal inilah yang kemudian diadaptasi oleh kita sebagai masyarakat modern yang kerap minum alkohol untuk momen spesial, seperti pesta ulang tahun, pernikahan, hingga melepas penat dan stres.
Pertanyaannya, benar gak sih alkohol ada manfaatnya untuk kesehatan? Menurut sebuah penelitian yang dilakukan University Medical Center di Belanda, mengonsumsi minuman keras dapat mengurangi risiko terjangkitnya diabetes tipe 2 bila dikonsumsinya tidak berlebihan dan sesuai takaran yang tepat. Nah selain itu, apalagi ya manfaatnya? Yuk kita cek bareng-bareng!
Melindungi Kesehatan Jantung
Alkohol yang dikonsumsi sewajarnya akan berfungsi meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL). Selain itu, minuman ini dapat melindungi kesehatan jantung dengan cara mengurangi penyumbatan pembuluh darah.
Baca Juga: Masalah Kulit Akibat Alkohol
Memelihara Kesehatan Mata
Alokohol jenis anggur merah memiliki kandungan zat besi, magnesium, kalium, serta lutein dan zeaxanthin yang lebih tinggi daripada anggur putih. Kandungan ini dapat mengurangi risiko katarak dan degenerasi makular (hilangnya penglihatan akibat kerusakan pada retina).
Meningkatkan Kinerja Otak
Alkohol sangat baik jika kamu konsumsi pada kesempatan yang tepat. Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Consciousness and Cognition menunjukkan bahwa konsumsi alkohol dalam porsi yang wajar dapat meningkatkan kinerja otak dan kreativitas untuk memecahkan masalah lebih cepat.
Menurunkan Risiko Alzheimer & Parkinson
Bir yang dibuat dari bahan dasar biji-bijian dan pucuk pohon cemara mengandung vitamin B1 dan B2, kalsium, magnesium, dan selium. Sebuah penelitian yang diluncurkan oleh Journal of Agriculture and Food Chemistry menyebutkan jika senyawa aktif dalam pucuk pohon cemara ampuh melindungi kita dari risiko penyakit Alzheimer dan Parkinson.
Nah tapi perlu kamu inget ya! Bukan berarti kamu menyalahgunakan alkohol untuk hal-hal negatif. Manfaat di atas bisa didapat jika kamu mengonsumsi dalam batas wajar dan selalu menerapkan gaya hidup sehat! Abis baca artikel ini jangan lupa share ke teman-teman kalian supaya lebih bijak dalam mengonsumsi alkohol yaa!