Hepatitis B

Rp 468.000 Pesan Tes

Deskripsi

Pemeriksaan berupa HBsAg Kualitatif dan Anti-HBs untuk mendeteksi dan mendiagnosis Hepatitis B yang disebabkan oleh virus hepatitis B.

Tersedia layanan:

Walk-in
Service
Home
Care
Detail Pemeriksaan
  • Isi pemeriksaan
  1. HBsAg Kualitatif
  2. Anti-HBs
  • Persiapan pemeriksaanTidak memerlukan persiapan khusus
  1. HBsAg : untuk mengidentifikasi keberadaan virus hepatitis melalui protein yang terdapat pada permukaan
  2. Anti-HBs: untuk mendeteksi antibodi terhadap antigen permukaan virus hepatitis B
  • Kapan dilakukan pemeriksaan Hepatitis B?
  1. Memiliki gejala hepatitis
  2. Memiliki kemungkinan telah terpapar virus hepatitis B, seperti menyuntikkan narkoba, dan berganti-ganti pasangan seks
  3. Bila seseorang tersebut lahir pada negara yang rentan terhadap hepatitis B
  4. Untuk mendiagnosis gangguan pada hati
  5. Bagi seseorang yang belum menerima vaksin hepatitis B

 

  • Mengapa perlu dilakukan pemeriksaan hepatitis B surface antigen (HBsAg)?

Mengetahui ada tidaknya virus hepatitis B pada tubuh seseorang melalui adanya antigen pada permukaan virus hepatitis B

 

  • Apakah itu pemeriksaan HBsAg?

Pemeriksaan menggunakan sampel darah penderita untuk mengetahui keberadaan virus hepatitis B

  • Bagaimana pemeriksaan dan interpretasi hasil pemeriksaan HBsAg?

Prosedur pemeriksaan HBsAg sama dengan tes darah lainnya. Petugas Kesehatan akan mengambil darah dari pembuluh darah di lengan atau tangan. 

 

Hasil :

  • Negatif menandakan bahwa tidak adanya HBsAg 
  • Positif atau reaktif: mungkin mengalami infeksi hepatitis B, kebanyakan kasus melaporkan bahwa penyakit ini akan pulih dalam 6 bulan

 

  • Apa itu tes anti-HBs?

Tes anti-HBs dapat menilai kemampuan sistem imun tubuh untuk melindungi diri, sedangkan pemeriksaan HBsAg dilakukan untuk mendeteksi infeksi Hepatitis B

 

  • Mengapa perlu dilakukan pemeriksaan anti-HBs?

Karena perlu untuk menilai kekebalan tubuh (antibodi) yang dihasilkan sebagai respons terhadap paparan antigen virus Hepatitis B

 

  • Bagaimana pemeriksaan dan interpretasi hasil pemeriksaan anti-HBs?

Prosedur pemeriksaan HBsAg sama dengan tes darah lainnya. Petugas Kesehatan akan mengambil darah dari pembuluh darah di lengan atau tangan

 

Hasil :

  • Positif: anti-HBS lebih tinggi dari 5 mIU/ml 

Anti HBs yang positif atau reaktif dapat berarti seseorang tersebut pernah terinfeksi virus Hepatitis B dan sudah teratasi, namun, dapat juga menunjukkan seseorang pernah mendapat vaksin Hepatitis B

  • Negatif: anti-HBS pada 5,0 mIU/ml hingga ke bawah

Hal ini menunjukkan bahwa tubuh tidak menghasilkan antibodi terhadap antigen yang diidentifikasi sebagai HBsAg pada permukaan virus Hepatitis B

Kamu masih punya pertanyaan?

Temukan jawaban yang kamu butuhkan
di sini atau kontak kami untuk informasi
lebih lanjut.

Medical Check Up Bumame tersedia di TB Simatupang, Cideng, dan layanan Home Care.

Jam Operasional:
TB Simatupang & Cideng
Senin-Minggu
08.00-17.00

Home Care
Senin-Minggu
08.00-17.00*

*tergantung jenis layanan

Tentu, Bumame menyediakan layanan Medical Check Up Home Care tanpa minimum transaksi.
Proses pengambilan darah membutuhkan waktu selama 5-10 menit saja.

Saat ini, Bumame Medical Check Up melayani jenis pemeriksaan darah. Kami menawarkan 100+ tes pemeriksaan darah sesuai dengan keluhan maupun kebutuhan kamu. Silakan lihat detail pilihan paket melalui link berikut.